Rapat Kerja Biro Administrasi Keuangan Program Kerja 2024/2025

Menindaklanjuti instruksi Pimpinan Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), bahwa setiap unit di UMS diharapkan menyusun program kerja pengembangan tahunan dalam bentuk Rencana Pengembangan Unit Pendukung Akademik (RPUPA) sebagaimana RPPS/RPUPPS-nya program studi dan fakultas, Biro Administrasi Keuangan (BAK) UMS sejak tahun 2017 mengagendakan program kerja pengembangan unit melalui RPU (sekarang RPUPA). RPUPA BAK-UMS pada hakikatnya merupakan Rencana Pengembangan Jangka Pendek (RPJP) tahunan dalam rangka mewujudkan visi BAK UMS yang ditargetkan tercapai pada tahun 2029.

Dalam rangka penyusunan RPUPA program kerja tahun 2024/2025, atau tahun ke-4 dari Rencana Pengembangan Jangka Menengah (RPJM) kedua, BAK-UMS mengadakan rapat kerja pada hari Sabtu tanggal 27 Juli 2024, bertempat di Ruang Meeting Villa Omah Kita, Selo, Boyolali. Rapat kerja diawali dengan pengarahan umum oleh Kepala BAK. Dalam arahannya, Kepala BAK menyampaikan sasaran strategis yang ditetapkan universitas terkait pengelolaan keuangan, yaitu terwujudnya struktur pendanaan, tatakelola keuangan yang mantap, transparan, dan akuntabel, terintegrasinya sistem informasi keuangan dengan sistem informasi lain yang terkait, serta target perolehan pendapatan di luar pembayaran mahasiswa.  Untuk mencapai sasaran strategis tersebut, diperlukan program-program pengembangan yang terarah dan terukur yang dikemas dalam RPUPA BAK. Kepala BAK juga menyampaikan evaluasi tentang pelaksanaan RPUPA BAK tahun 2023/2024, yang bisa menjadi pertimbangan dalam penyusunan RPUPA BAK tahun 2024/2025.

Suasana rapat kerja BAK untuk perumusan program kerja RPUPA BAK tahun 2024/2025.

Pada sesi berikutnya dilakukan pembahasan program kerja RPUPA BAK tahun 2024/2025. Peserta rapat kerja menyampaikan permasalahan terkait job description-nya. Dengan mempertimbangkan permasalahan yang ada, sasaran strategis UMS tahun 2021-2025 terkait pengelolaan keuangan, dan hasil evaluasi pelaksanaan RPUPA BAK

tahun 2023/2024, forum rapat kerja BAK merumuskan draf program kerja RPUPA BAK tahun 2024/2025, sebagai berikut:

 

 

Rumusan hasil rapat kerja nantinya akan di-input ke sistem aplikasi pengembangan lembaga (Apple), untuk kemudian ditelaah oleh Tim Reviewer yang dibentuk Biro Perencanaan dan Pengembangan UMS.

 

Foto bersama peserta rapat kerja BAK-UMS program kerja 2024/2025.